Thursday, July 14, 2016

Gelar Acara Halal Bihalal, Ini Kata Danrem 141 Toddopuli


WATAMPONE - Korem 141 Toddopuli menggelar acara Halal Bihalal yang dipimpin langsung oleh Danrem 141/Tp Kolonel Kav Drs Yotanabey A.M.,M.Def.,S.T. Rabu 13 Juli 2016.


Hadir dalam kegiatan tersebut adalah para Dan kabalkrem 141/Tp, para kasi,Pasi korem 141/Tp, Bintara, Tamtama korem 141/Tp, dan Balakrem 141/Tp, dan seluruh PNS , yang hadir pada kegiatan tersebut sebanyak 257 orang.

Dalam arahannya Danrem 141/Toddopuli Kolonel Kav Drs Yotanabey A.M.,M.Def.,S.T mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya Halal Bihalal ini, adalah untuk mempererat tali silahturahmi antara prajurit dan PNS Korem 141/Tp,

"saat ini masih  suasana perayaan Idul Fitri 1437 H,  sesama prajurit dan PNS untuk saling memaafkan satu dengan yang lain, Danrem juga mengatakan, bahwa tidak ada komandan yang berhasil dan hebat jika tidak di dukung oleh prajurit dan Pns hebat," Kata Danrem. 

SHARE THIS

Author:

0 komentar: